« »
« »
« »
Get this widget
0

Membangun Link Yang Berkualitas untuk SEO

Selasa, 18 September 2012
Share this Article on :
Link atau taut merupakan bagian krusial untuk memperoleh rangking pencarian yang tinggi, namun kita harus sangat berhati-hati pada siapa kita memberikan taut. Berikut ini trik sederhana membangun link untuk website yang akan membantu anda memutuskan situs mana saja yang sebaiknya diberikan taut sehingga membuat situs kita meraih rangking mesin pencari yang baik dan bukan malah melemparkan situs kita ke jurang antah brantah yang tak terjangkau oleh mesin pencari.
Pertanyaan yang biasanya muncul adalah :
  • haruskah aku me-ink ke setiap orang yang dapat kutemui?
  • haruskah aku membolehkan setiap orang untuk me-link ke situsku?
  • haruskah aku mengikuti program semacam "link ke 2000 situs hanya 10 dollar"?
Jawaban dari semua pertanyaan di atas adalah : JANGAN !!!
Membangun sebuah strategi link
Kita akan melakukan sebuah versi yang mudah dicerna oleh ahli optimasi mesin pencari jika anda menyewanya. Ada banyak alasan mengapa situs kita harus dioptimasi secara profesional yang memerlukan artikel tersendiri untuk membahasnya. Ini merupakan salah satu strategi serangan untuk menentukan secara optimal link berkualitas untuk situs/blog kita.
Langkah 1 : Dimana kompetitor kita nge-link?
Jangan asal mencari situs secara acak yang anda sukai dan me-link ke situs tersebut. Sebuah riset panjang diperlukan, mulailah dengan kompetitor anda. Ketik keyword untuk situs anda di mesin pencari (google, yahoo, atau apa saja yang biasa anda pakai). Anda menemukannya bukan? Ini adalah daftar kata atau frasa kunci yang anda inginkan menjadi nomer 1 ketika seseorang mengetikkannya di mesin pencari. Siapa yang muncul di posisi 10 teratas? Mereka adalah kopetitor langsung anda yang melakukan hal-hal yang benar atau mereka tidak akan muncul dalam daftar lebih dulu. Jadi lihat ke bawah dan lihat bagaimana mereka memperolehnya dan hemat setahun waktu kerja anda!
Kembali ke mesin pencari dan ketik "link:http://www.pesaing-anda.com" sehingga muncul daftar panjang situs yang mempunyai link langsung ke pesaing anda tersebut. Lakukan ini untuk 10 pesaing teratas anda. Apakah anda melihat sebuah "tren" dari hasil-hasil tersebut? Apakah anda melihat situs serupa, atau mungkin daftar direktori? Buat beberapa catatan. hal ini akan sangat membantu dan analisa apa yang anda temukan. Mestinya anda mempunyai sebuah daftar yang kuat tentang link yang membantu pesaing anda memperoleh rangking tinggi.
Langkah kedua : Cari Situs dengan Tema sejenis.
Lihat daftar kata kunci anda lagi. Apakah kata-kata tersebut sudah muncul dalam setiap halaman yang anda data sejauh ini? persempit daftar anda untuk hanya situs yang mempunyai kemiripan tema atau setidaknya isi yang berhubungan dengan situs anda. Tentunya pesaing anda mempunyai link demikian yang banyak juga.
Jika ada 300 link ke situs yang menjual labu, biasanya terdapat juga link dealer mobil atau pesawat. Kemungkinannya adalah mereka puas dengan labu yang dibelinya sehingga menambahkan situs penjualnya ke halaman web milik mereka. Anda dapat mengacuhkan yang seperti ini.
Ambil daftar anda dan lihat potensi link ke situs yang sama dengan topik anda. Jika dalam memasarkan labu pesaing anda me-link ke situs yang menceritakan tentang tata cara memasak biji labu, lihat kemungkinan anda menemukan situs lain yang menceritakan bagaimana membuat kue labu, membuat "jack-o-lantern" DAN memasak biji labu. buatlah daftar situs-situs yang mempunyai potensi lebih baik.
Langkah Ketiga: Lihat Google Page Rank (GPR)
Anda dapat melihat rangking google sebuah halaman situs pada toolbar Google jika anda menginstalnya atau langsung melalui situs http://www.top25web.com/pagerank.php. Keuntungan nyata dari Google PageRank untuk pencarian Google khususnya tergantung pada dengan siapa anda berbicara. Ini bukanlah untuk membuat atau memutuskan, namun membantu memilih di antara beberapa situs sejenis jika anda ragu memilih salah satunya.
Pagerank lebih merupakan skala relatif atas jumlah dan kualitas link pada sebuah situs. Semakin tinggi pagerank semakin banyak yang me-link, dan sebaliknya. Belum pernah ada sebuah link dari situs dengan pagerank 6 atau 7 dapat langsung menaikkan PR rendah. Ini kelihatannya , setidaknya dalam kasus Google, dapat meng-indeks sebuah situs dengan cepat. Dan lebih cepat anda terindeks, lebih cepat pula dapat merangkak naik.
Langkah 4: Berapa Banyak Situs yang Me-Link ke Situs Anda Sejauh ini dan seberapa bagus mereka?
semakin banyak link ke sebuah situs, semakin penting baginya kemunculannya pada mesin pencari. Katakanlah anda meminta perusahaan ABC untuk menaruh link di situs mereka ke situs anda. Pertama-tama lihat berapa banyak situs yang nge-link ke perusahaan ABC. (Caranya seperti ketika anda mencari tahu pesaing anda). Kita tahu bahwa mesin pencari menilai lebih jika situs yang nge-link ke situs anda mempunyai isi yang sejenis. Saat ini database mesin pencari besar tampaknya tahu konten semacam apa pada halaman yang nge-link tersebut.
Dengan memakai contoh labu, jika target potensial anda merupakan kelompok dengan 100 inbound link dari judi, cewek, kuda, bulan, dan horoskop tentu akan melemparkan situs anda ke tumpukan dengan cepat, meskipun ia mempunyai PR 8.
Cari situs yang mempunyai 10 link bagus dan berkualitas. Dari petani labu, blog resep sayuran, festival Halloween dan Thanksgiving, bagaimana penghuni pertaman menggunakan labu untuk membangun rumah, dan sebagainya dan mempunyai PR 5. Ini pilihan yang lebih baik.Kualitas, tema dan isi serupa untuk situs anda daripada kuantitas banyak namun dari tema acak.
Langkah 5: Daftar Akhir Anda
Jangan berpikiran dapat melakukan hal ini dalam beberapa jam, atau hari! Perlu sedikit kerja keras untuk menemukan target yang bagus dan potensial. Ini bonusnya.. ketika anda mnyelesaikan gelombang pertama kemungkinan link, ini memberikan pondasi yang kuat untuknya.
Cari beberapa direktori yang relevan untuk mendaftar. Direktori yang memberikan tema akan mempunyai banyak link. Direktori juga biasanya mempertimbangkan Penulis. Cobalah cari direktori tentang pertanian labu dan resep labu untuk membangun link anda lainnya.
Hindari kesalahan ini untuk segala kondisi! JANGAN nge-link ke Link Farms atau Free for all site atau situs lainnya yang memberikan 1000 link untuk anda dengan membayar $10. Mereka bukan direktori, melainkan kumpulan link yang benar-benar tidak saling berhubungan yang ada hanya untuk mencoba menaikkan rangking mesin pencari. Mesin pencari kebanyakan mencekal situs-situs begini. Konsekuensinya, mempunyai link ke situs yang dicekal dapat membuat anda juga turut dicekal, tamatlah anda! Satu-satunya cara untuk sukses adalah dengan membangun link anda dengan jujur dan mempunyai strategi dengan perencanaan dan metode.
Catatan: Mesin pencari menilai lebih tinggi link satu arah daripada link dua arah (tukar link). Cara termudah adalah membelinya :(
(disarikan dari artikel John Krycek)


Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar

Your domain(s): Enter each address on a new line (Maximum 10)
(eg. iwebtool.com)

Powered by HAckerSiIp